Perindo Mimika Target Satu Dapil Satu Kursi pada Pileg 2024

FOTO BERSAMA- Pengurus dan kader Partai Perindo foto bersama Ketua KPU Mimika, Indra Ebang Ola, dan Yonas Yanampa selaku Ketua Bawaslu saat mendaftarkan Bacalegnya ke KPU Mimika, Minggu (14/5). (FOTO:ISTIMEWA/TP)
TP, MIMIKA – Pengurus Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Kabupaten Mimika, menghadirkan figur-figur potensial pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024.
Adapun Bakal Calon Anggota Legislatif (Bacaleg) yang diusung Perindo Mimika dipastikan bisa serta mampu membangun Mimika menjadi lebih baik ke depannya.
Saat mendaftarkan Bacalegnya, pengurus Perindo memasang target yang tidak muluk-muluk, apalagi sebagai peserta Pemilu 2024, Partai Politik yang didirikan Hary Tanoesoedibjo, memastikan diri memperoleh satu kursi DPRD di setiap Dapil di Mimika.
Pernyataan ini disampaikan Aloisius Paerong, Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Perindo Provinsi Papua Tengah saat menggelar jumpa persya di Kantor KPU Mimika seusai mendaftarkan 35 Bacaleg Perindo pada Minggu (14/5/2023).
Setelah dinyatakan memenuhi syarat, Aloisius Paerong pun membeberkan kalau Bacaleg Perindo berasal dari semua kalangan, baik tokoh milenial, tokoh masyarakat, akademisi, juga fungsionaris Parpol yang berkompeten, serta merata di semua Daerah Pemilihan (Dapil).
“Pemilu 2019 lalu Perindo Mimika raih tiga kursi DPRD Mimika. Pemilu kali ini target setiap Dapil raih satu kursi, apalagi ada tiga Caleg petahana, meski satu diantaranya maju di DPRD Provinsi Papua. Kali ini harus dapat kursi lebih banyak lagi, karena semua kader Partai Perindo adalah terbaik dan bisa mensejahterahkan rakyat Mimika,” umbarnya.
Menurut Aloisius, menang menjadi ekspektasi Perindo dari target memperoleh 8 kursi DPRD Mimika.
“Kiranya Tuhan menjawab cita–cita ini, apalagi didukung kerja keras semua kader, pasti mimpi besar ini kita gapai,” sebutnya.
Sementara itu, saat pendaftaran terpantau satu kader Partai Nasdem, Yustina Timang telah bergabung bersama Partai Perindo.
Selanjutnya, Maximus Tipagau, Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Perindo Mimika, menambahkan, latar belakang bacaleg yang diusung Perindo mewakili hampir semua unsur golongan agama, status sosial dan profesi.
Disamping target satu Dapil satu kursi, Maximus berharap bisa lebih dari itu, karena kunci suksesnya bermuara dari kualitas para Bacaleg itu sendiri, logistik, kemudian strategi di dalam kampanye nantinya.
“ Setelah pendaftaran, pesan saya ke semua Bacaleg Perindo agar mempersiapkan diri secara baik di masing-masing Dapil agar seluruh tahapan proses hingga Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 nanti berjalan aman, lancar dan sesuai harapan besar pengurus Partai Perindo, mulai dari pusat sampai daerah,” demikian Maximus. (voi)